Buka Puasa bersama Anak Yatim

Bhakti Sosial Keluarga Besar MP Indonesia dan HIPAKAD Bagi -Bagi Takjil 

Bhakti Sosial Keluarga Besar MP Indonesia dan HIPAKAD Bagi -Bagi Takjil 

MEDAN,(PAB)-----

Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H 2022 M Keluarga Besar Master Player Indonesia bersama HIPAKAD (Perkumpulan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat) Kecamatan Marelan melaksanakan kegiatan Bakti Sosial seperti Bagi- bagi takjil dan Buka Puasa bersama anak yatim, Sabtu (24/04) pukul 17.00 Wib.

Selain itu, Ratusan bungkus takjil makanan dan minuman siap saji untuk berbuka puasa dibagikan kepada masyarakat yang melintas di jalan Gatot Subroto Kecamatan Sunggal, tepatnya sebelum kampung lalang.

Ketua MP Indonesia Shooting Club Bambang Sulistyo SH,MH mengatakan, pembagian takjil merupakan wujud kepedulian keluarga besar Master Player Indonesia kepada masyarakat yang berpuasa khususnya bagi anak yatim dan masyarakat pengendara yang menjalankan ibadah puasa.

Menurutnya, bagi-bagi takjil digelar sebagai bentuk berbagi kepada sesama di bulan suci Ramadhan sekaligus juga sebagai sarana silaturahmi dengan masyarakat.

"Kita harus bersyukur atas kemurahan Allah SWT kepada kita, bulan Ramadhan ini merupakan bulan yang istimewa, setiap amal yang kita kerjakan akan dibalas dengan yang lebih baik lagi,” Terangnya.

Lanjutnya, selain meningkatkan hubungan silaturahmi antara pengurus Master Player Indonesia dengan masyarakat giat tersebut juga semoga dapat meningkatkan iman dan takwa di bulan suci Ramadhan ini.

Masih kata Bambang, selain bagi takjil pihaknya juga berbuka puasa bersama dengan anak yatim dari Al Mustakim di Kantor Sekretariat MP Indonesia dijalan Pantai Barat pasar VI Kelurahan Cinta Damai Kecamatan Helvetia Medan.

"Kita juga memberikan santunan kepada 40 anak yatim serta juga memberikan bingkasan lebaran," pungkasnya.

Sementara itu, ketua HIPAKAD Marelan Jabat mengungkapkan rasa syukur atas kegitan pembagian takjil dan Buka bersama dengan anak yatim.

Menurutnya, dengan pembagian takjil ini dan buka bersama dengan anak yatim merupakan suatu bentuk kepudilan kami terhadap mereka.

"Semoga bantuan ini kepada anak yatim bermanfaat untuk dihari lebaran." tutupnya

Penulis : D.Turnip

Berita Lainnya

Index